Melahap Sekaligus Dua Seri Rapijali
Pada: 8/17/2021
Saya tahu Dee Lestari adalah penulis kenamaan. Namun jujur saja saya belum pernah membaca karyanya. Bukan karena tidak mengaguminya. Tapi memang saya terhitung jarang membaca novel. Kalaupun beberapa kali pernah membaca novel, itu juga lebih ke novel-novel berbau silat atau sejarah semacam Nagasasra Sabuk Inten, Gajah Mada, Penangsang, Majapahit, atau Gayatri. Dulu sekali saya sempat juga membaca novel-novel thriller sains fiksi karya Dan Brown. Iseng saja minggu lalu saya beli novel terbaru karya Dee Lestari. Ini novel benar-benar fiksi, tidak ada unsur sejarahnya sama sekali. Saya ingin sekadar mencari selingan bacaan. Novel tersebut berkisah seputar dunia musik. Judulnya Rapijali, berasal dari nama grup band tokoh utama novel tersebut yang sekaligus akronim nama-nama personilny…