Skip to main content

Selamat Idul Fitri 1442 Hijriah

Oleh: SuharsoPada: 5/13/2021

idul fitri 1442h

Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah.

Seringkali Idul Fitri dimaknai sebagai momentum kembalinya umat muslim menjadi suci tanpa dosa layaknya bayi yang baru lahir. Setelah sebelumnya menjalani ibadah intensif sebulan penuh selama Ramadan. Memang ada pertanyaan menggelitik, benarkah semua umat muslim akan mendapat status seperti itu tiap 1 Syawal? Entah bagaimana jawaban persisnya. Itu hak prerogratif Allah Al Qaadir, Yang Maha Menentukan.

Yang bisa umat muslim lakukan hanyalah berharap dengan sepenuh hati, agar ibadahnya diterima dan diridhoi Allah, serta dosanya diampuni. Dilengkapi pula dengan saling memaafkan antar umat manusia. Melalui mekanisme ini, kualitas hubungan dengan Sang Maha Pencipta dan juga dengan sesama manusia sama-sama diperbaiki.

Tugas umat muslim untuk seterusnya adalah menjaga konsistensi amalan, agar perjalanan di dunia ini kelak berakhir dengan baik (husnulkhatimah). Meski amat sulit bagi manusia untuk selalu berada pada jalan kebaikan, tetap harus ada alat kontrol. Agar ketika kadar keimanannya sampai pada titik yang cukup rendah, manusia mampu berbalik arah, kembali ke jalan terang yang diajarkan agama.

Janganlah enggan bermuhasabah, merenung, mengevaluasi, menilai diri sendiri atau berintrospeksi diri. Inilah alat kontrol yang semestinya bisa dijalankan sewaktu-waktu.

***

Perayaan Idul Fitri tahun ini masih diliputi suasana pandemi Covid-19 seperti tahun lalu. Interaksi langsung antar manusia masih perlu dibatasi. Pemerintah mengambil kebijakan melarang mudik, padahal tahun lalu mungkin kita juga sudah tidak mudik. Kerinduan berkumpul keluarga dan sanak saudara di kampung halaman kembali tertunda.

Mari berlapang hati. Tentu ada hikmah dalam setiap persoalan. Tak perlu menggugat Pemerintah, apalagi menggugat dan berprasangka buruk pada Allah Al Hakim, Yang Maha Bijaksana. Dengan kaca mata yang jernih, saat inilah kita benar-benar dapat menyaksikan secara nyata kebesaran dan kuasa-Nya.

Quran Surat Al Baqarah: 269 terang menyebutkan bahwa Allah memberikan hikmah kepada siapa yang Dia kehendaki. Barang siapa diberi hikmah, sesungguhnya dia telah diberi kebaikan yang banyak. Dan tidak ada yang dapat mengambil pelajaran kecuali orang-orang yang mempunyai akal sehat.

Mohon maaf lahir dan batin. 🙏🙏🙏

Comment policy: Silakan tulis komentar sesuai dengan topik postingan. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar